Abdimasku : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 6, No 2 (2023): Mei 2023

Peningkatan Layanan Infrastruktur Jalan Di Kawasan Wisata Bedengan

Suraji, Aji (Unknown)
Cakrawala, Mohamad (Unknown)
Mulyono, - (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 May 2023

Abstract

Jalan akses pada kawasan wisata merupakan faktor yang mempengaruhi persepsi dan animo calon pengunjung. Untuk itu penyediaan infrastruktur jalan perlu diperhatikan dengan baik. Tujuan kajian ini adalah meninjau penyediaan infrastruktur jalan pada kawasan wisata Bedengan dalam kaitannya dengan manfaat yang dirasakan oleh pengunjung. Metode pengambilan data dilakukan dengan identifikasi lokasi dan jenis kerusakan jalan di kawasan wisata. Selanjutnya dilakukan analisis dan disain perkerasan jalan dengan menggunakan Metode MDP-2017. Telah diperoleh hasil disain berupa jalan paving block pada jalan akses di kawasan wisata dengan panjang 75,00 m dan lebar 2,20 m. Konstruksi lapis perkerasan terdiri dari lapis permukaan berupa paving block, lapis perata berupa pasir, dan lapis pondasi berupa material sirtu. Dengan adanya perbaikan jalan ini maka terjadi peningkatan kondisi jalan dengan kondisi baik sebesar 7,5%. Dengan demikian maka panjang total jalan yang dalam kondisi baik yang semula 50,0 % meningkat menjadi 57,5 %. Manfaat yang dirasakan oleh pengelola dan pengunjung cukup memberikan kenyamanan. Hasil jajak pendapat menunjukkan bahwa telah terjadi peningkatan kepuasan pengunjung yang semula 65,0 % dengan adanya perbaikan jalan menjadi 75,0 %.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnalabdimasku

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

Jurnal ABDIMASKU adalah jurnal multidisiplin yang diterbitkan oleh LPPM, Universitas Dian Nuswantoro Semarang yang berfokus pada hasil-hasil karya pengabdian masyarakat. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses secara ...