e-Jurnal Apresiasi Ekonomi
Vol 7, No 3 (2019)

NEED ANALYSIS OF NON-PERMANENT EMPLOYEES WITH FULL TIME EQUIVALENT (FTE) METHOD

Rabin Ibnu Zainal (Universitas Bina Darma)
Raspuji Ramadhanti (Universitas Bina Darma)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2019

Abstract

Perencanaan pegawai, terutama Pegawai Tidak Tetap (PTT), diperlukan agar jumlah pegawai sesuai dengan beban kerja dan tidak memberatkan anggaran sebuah organisasi. Salah satu metode yang digunakan untuk perencanaan pegawai berdasarkan analisis beban kerja adalah dengan menggunakan metode Full Time Equivalent (FTE), yaitu dengan memperkirakan perhitungan waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan tugas-tugas suatu jabatan. Metode ini dipakai untuk menganalisis kebutuhan pegawai pada Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan pada Pemerintah Kabupaten Banyuasin. Sumber data berasal dari interview informan yang mewakili setiap bidang untuk mengidentifikasi dan menentukan aktivitas-aktivitas dalam suatu tugas dan waktu yang digunakan untuk tugas tersebut. Hasil penelitian menunjukan bahwa jumlah PTT terlalu banyak dan jumlahnyapun tidak terdistribusi dengan baik disetiap bidang. Penelitian ini memberikan rekomendasi bagi pimpinan untuk mengambil keputusan terhadap jumlah pegawai tidak tetap di organisasi ini.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

apresiasiekonomi

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

topics that will be published in this journal are: 1. Development theory and application of management science; 2. Study of entrepreneurship and entrepreneurship development; 3. Development and research on applying the theory of business science 4. Community economic development. But the other ...