Jurnal FASILKOM (teknologi inFormASi dan ILmu KOMputer)
Vol 13 No 01 (2023): Jurnal FASILKOM (teknologi inFormASi dan ILmu KOMputer)

Perencanaan Strategis SI/TI menggunakan Metode Ward & Peppard Pada PT. Siaku Harapan Bersama

Damayanti Nasution Anti (Universitas Muhammadiyah Riau)
Aryanto (Universitas Muhammadiyah Riau)
Edo Arribe (Universitas Muhammadiyah Riau)
Fachrul Rozi (Universitas Muhammadiyah Riau)



Article Info

Publish Date
30 May 2023

Abstract

PT. Siaku Harapan Bersama adalah start-up yang baru dibentuk pada tahun 2019 di Kabupaten Siak yang bergerak pada bidang teknologi informasi yang memproduksi aplikasi marketplace berbasis website dan aplikasi untuk membantu masyarakat UMKM dalam memasarkan produk-nya dalam bentuk digital atau online. PT. Siaku Harapan Bersama masih memiliki sistem yang belum mendukung dalam operasional kantor, seperti pencatatan buku keuangan yang masih secara manual. Sehingga, proses bisnis PT. Siaku Harapan Bersama belum efektif dan efisien dalam proses kegiatan operasinal bisnisnya. Terdapat implementasi SI/TI yang kurang optimal seperti absen karyawan yang masih manual dan seleksi kualitas barang yang masih dilakukan dalam bentuk presentasi menggunakan Power Point secara langsung oleh perusahaan Siaku. Untuk mengatasi masalah tersebut dibutuhkannya perencanaan strategis SI/TI dalam menyeleraskan kebutuhan perusahaan terhadap penggunaan SI/TI untuk mencapai tujuan. Perencanaan strategis SI/TI menggunakan metode Ward and Peppard dalam merancang perencanaan strategis SI/TI, dimana terdapat analisis pendukung yang meliputi analisis Value Chain dan SWOT sebagai metode analisis internal dan eksternal bisnis perusahaan serta analisis Mc Farlan Strategic Grid sebagai metode analisis internal dan eksternal SI/TI perusahaan. Hasil dari penelitian ini berupa portofolio atau usulan sistem informasi dan teknologi informasi yang dapat diimplementasikan oleh perusahaan dalam beberapa tahun mendatang.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIK

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal FASILKOM (teknologi inFormASi dan ILmu KOMputer) is expected to be a media of scientific study of research result, a thought and a study criticial analysis to a System engineering research, Informatics Engineering, Information Technology, Computer Engineering, Informatics Management, and ...