Junior Medical Journal
Vol 1, No 5 (2023)

Pengaruh Higiene Jajanan Pedagang Kaki Lima terhadap Tingkat Keracunan Makanan Bakterial pada Siswa Sekolah Menengah Atas Korpri Bekasi

M Iqbal Abdurrahman Hatami (Unknown)
Ike Irmawati Purbo Astuti (Universitas YARSI)



Article Info

Publish Date
04 Jun 2023

Abstract

Pendahuluan: Makanan merupakan kebutuhan fundamental bagi kehidupan insan. Makanan yang dikonsumsi beragam jenis dengan berbagai cara pengolahannya.makanan sering kali menjadi penyebab masalah gangguan pencernaan dalam tubuh kita sehingga dapat menyebabkan jatuh sakit.maka dari itu kita harus memilih kuliner yang akan kita makan dengan baik. Penyakit yang ditimbulkan akibat makanan yang sudah terkontaminasi disebut dengan Food-borne diseases. Higiene merupakan hal yang sangat penting bagi Kesehatan, juga merupakan suatu Tindakan atau upaya untuk meingkatkan kebersihan dan Kesehatan melalui pemeliharaan dini setiap individu agar terhidar dari penyakit bawaan makanan. Metodologi: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat Higiene makanan jajanan pedagang kaki lima di Sekolah Menengah Atas KORPRI Bekasi, Tingkat Pengetahuan individu keracunan makanan bakterial dan higiene dan mengetahui Tingkat prevalensi Keracunan makanan pada siswa Sekolah Menengah Atas Korpi Bekasi sebelum dan selama pandemi Covid-19 . Populasi penelitian ini Siswa Sekolah Menengah Atas KORPRI Bekasi dengan total 130 siswa menuggunakan Teknik pengambilan cross-sectional. Hasil: Tingkat Higiene Jajanan Pedagang kaki lima di sekitar sekolah menengah Atas KORPRI Bekasi memiliki tingkat higiene yang kurang dengan presentase (46,9%) sedangkan Tingkat pengetahuan Higiene dan keracunan Makanan Bakterial Siswa Sekolah Menengah Atas KORPRI Bekasi mendapatkan hasil yang baik dengan presentase (50%) dan tingkat keracunan selama pandemi Covid-19 mengalami penurunan dibandingkan sebelum pandemi Covid-19 Simpulan : dari hasil penelitian di temukan prevalensi terdapat hubungan antara pengetahuan keracunana makanan di Sekolah Menengah Atas KORPRI Bekasi dengan kejadian Keracunan Makanan selama dan sebelum pandemi

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jmj

Publisher

Subject

Religion Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Junior Medical Journal Merupakan jurnal peer review dan open access yang berfokus pada publikasi hasil dari penelitian terbaru atau baru dari mahasiswa yang berhubungan dengan masalah kedokteran, kesehatan, biomedis dan pendidikan kedokteran. Jurnal ini melibatkan artikel penelitian atau review ...