Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian
Vol 1, No 1 (2021)

Analisis tingkat kepuasan konsumen terhadap kualitas minuman kopi arabika di Otten coffee

Ahmad Maulana Malik Ibrahim (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
22 Sep 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan konsumenterhadap kualitas minuman kopi arabika serta untuk mengetahui pengaruh kualitasminuman kopi arabika terhadap kepuasan konsumen.Metode penentuan sampel ini dilakukan dengan metode accidental sampling yaitu teknik penentuan sampel yang cara memperoleh data untuk sampel tersebut dengan cara insidental atau secara kebetulan ditemui di lokasi penelitian, dengan jumlah responden sebanyak 30 orang. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder.Analisis data yang digunakanadalah Customer Satisfaction Index (CSI) dan analisis regresi linier sederhana.Hasil penelitian menunjukkan bahwa Tingkat kepuasan konsumen Otten Coffee terhadap kualitas minuman kopi arabika yang di analisis dengan menggunakan metode CSI diperoleh nilai 0,7441 atau 74,41%. Berdasarkan kriteria nilai Customer Satisfaction Index (CSI) nilai ini berada pada rentang nilai 0,66-0,80 atau 66-80% yaitu dalam kategori puas. Sehingga dapat di simpulkan bahwa secara umum tingkat kepuasan konsumen Otten Coffee dikatakan memuaskan. Hasil statistik uji t untuk kualitas produk minuman kopi didapatkan nilai t hitung yaitu sebesar 4,877 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 yaitu lebih kecil dari 0,005 (0,000 0,05) maka keputusannya tolak H0 dan terima H1. Artinya secara parsial kualitas produk minuman kopi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jimtani

Publisher

Subject

Automotive Engineering Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Immunology & microbiology Materials Science & Nanotechnology

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian [JIMTANI] adalah jurnal ilmiah yang dikelola oleh Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara dengan melibatkan seluruh komponen akademisi yang ada di fakultas Pertanian . Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian ini meliputi aspek sosial ekonomi pertanian sebagai suatu sistem ...