Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI)
Vol. 6 No. 6: JUNE 2023 - Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI)

Pelayanan Kesehatan Jiwa dan Faktor yang Mempengaruhinya di Pusat Kesehatan Masyarakat : Literature Review: Mental Health Services and Factors Affecting Them in Public Health Centers : Literature Review

Rosdiana Oktaviani Pasaribu Habeahan (Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Diponegoro)
Zahroh Shaluhiyah (Departemen Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Diponegoro)
Dwi Sutiningsih (Departemen Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Diponegoro)



Article Info

Publish Date
08 Jun 2023

Abstract

Latar Belakang: Masalah kesehatan jiwa merupakan masalah yang banyak terjadi di seluruh dunia, berdasarkan data WHO (2017) diperkirakan jumlah penyandang gangguan jiwa mencapai 450 juta jiwa. Secara global masalah gangguan jiwa berkontribusi terhadap tahun hilang akibat kesakitan atau kecacatan dengan persentase (14,4%). Menurut WHO lebih dari (70%) diseluruh dunia mengalami kekurangan tenaga kesehatan jiwa, dan kekurangan anggaran untuk mengatasi permasalah kesehatan jiwa, sehingga masih banyak masyarakat dengan gangguan jiwa yang tidak mendapatkan pelayanan kesehatan jiwa secara optimal. Tujuan: Untuk mengkaji faktor-faktor apakah yang mempengaruhi pelayanan kesehatan jiwa di pusat kesehatan masyarakat. Metode: Metode literature riview dengan melakukan kajian artikel-artikel berbahasa Indonesia dan Inggris yang tersedia pada database online, diantaranya Science Direct, Springer Link, Pub Med Central, dan Google Scholar. Database yang menjadi sumber ditelusuri dengan menggunakan beberapa kata kunci yang telah ditentukan sesuai tujuan, kriteria inklusi dan eksklusi. Hasil: Terdapat delapan (8) artikel yang memenuhi tujuan dan kriteria yang telah ditetapkan. Sebagian besar penelitian memaparkan bahwa pelayanan kesehatan jiwa di beberapa pusat kesehatan masyarakat masih belum optimal dan terdapat beberapa hambatan dalam proses dan/atau kegiatan pemberian pelayanan kesehatan jiwa untuk masyarakat. Adapun beberapa faktor yang dapat mempengaruhi pelayanan kesehatan jiwa terhadap masyarakat. Kesimpulan: Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi pelayanan kesehatan jiwa di pusat kesehatan masyarakat, diantaranya yaitu kurangnya sumber daya kesehatan yang memadai, anggaran kesehatan jiwa yang kurang, sarana prasaran pendukung pelayanan kesehatan jiwa yang kurang, kurangnya dukungan dari pemangku kebijakan, dan kurangnya advokasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

MPPKI

Publisher

Subject

Public Health

Description

Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI) periodic scientific journal that is published by Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu. with ISSN Number: 2597-6052 (Online - Electronic). This journal accepts scientific papers in the form of research articles and review ...