Wacana: Journal of the Humanities of Indonesia
Vol. 10, No. 1

On the development of Urak Lawoi' Malay

Steinhauer, Hein (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2008

Abstract

Urak Lawoi' yang berarti 'orang laut' adalah nama suku nelayan pengembara laut yang tersebar di Pulau Phuket (Thailand) dan Kepulauan Adang di sebelah selatannya. Bahasa mereka yang juga dikenal dengan nama Urak Lawoi' merupakan sebuah varietas Melayu yang khas. Dari pemeriannya yang ada tampaklah bahwa bahasa itu menyimpang dari varietas Melayu di daratan Thailand Selatan dan di semenanjung Malaysia. Dalam artikel ini direkonstruksikan perubahan bunyi dalam urutannya yang diakronis, yang telah memberikan wujud khas pada kata-kata leksikal Urak Lawoi' itu. Yang menonjol dalam hal itu adalah dua perubahan bunyi yang mengingatkan bahasabahasa di Kalimantan Barat dan Serawak, yaitu hilangnya letupan bersuara setelah konsonan nasal di dalam morfem (*-mb- > -m-, dan seterusnya), dan penggantian nasal pada akhir kata oleh konsonan tak bersuara yang homorgan (*-m > -p, dan seterusnya).

Copyrights © 2008






Journal Info

Abbrev

publication:wacana

Publisher

Subject

Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences

Description

Wacana, Journal of the Humanities of Indonesia is a peer-reviewed, open-access journal published by the Faculty of Humanities, University of Indonesia. It invites original articles on various issues within humanities, which include but are not limited to philosophy, literature, archaeology, ...