Jurnal PERKUSI: Pemasaran, Keuangan dan Sumber Daya Manusia
Vol 2, No 3 (2022): PERKUSI

Pengaruh Produk Gadai Emas Terhadap Tingkat Pendapatan di PT Pegadaian (Persero) Jayapura

Mugiati Mugiati (Universitas Sains dan Teknologi)
Ni Kadek Suryantini (Universitas Sains dan Teknologi)



Article Info

Publish Date
27 Aug 2022

Abstract

Pokok permasalahan dari Skripsi ini adalah apakah produk gadai emas berpengaruh terhadap tingkat pendapatan di PT. Pegadaian (persero) Jayapura. Seberapa besar pengaruh produk gadai emas terhadap tingkat pendapatan di PT. Pegadaian (persero) Jayapura. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui apakah produk gadai emas berpengaruh terhapap tingkat pendapatan di PT. Pegadaian (Persero) Jayapura.Untuk mengetahui Seberapa besar pengaruh produk gadai emas terhadap tingkat pendapatan di PT. Pegadaian (Persero) Jayapura.Jenis penelitian yang di gunakan peneliti adalah penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan dalam penelitian ini yaitu: metode obsevasi dan dokumentasi yang berkaitan dengan Pengaruh Produk Gadai Emas Terhadap Tingkat Pendapatan di PT. Pegadaian (persero) Jayapura. Hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa nilai R = 0,990 menunjukkan bahwa hubungan yang sangat kuat antara produk gadai emas terhadap tingkat pendapatan. Nilai R Square adalah 0,980 atau 98,00%, artinya bahwa tingkat pendapatan dipengaruhi oleh variabel produk gadai emas sebesar 98,00% sedangkan sisanya sebesar 2,00% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIPER

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal PERKUSI adalah jurnal yang fokusnya dan lingkupnya mempublikasikan artikel ilmiah tentang Pemasaran, Keuangan dan Sumber Daya Manusia yang merupakan hasil penelitian ilmiah asli (prioritas utama) dan artikel ulasan ilmiah yang bersifat baru (tidak prioritas) dari berbagai kalangan akademisi ...