Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan teknik modeling simbolik dalam mengurangi masalah interaksi negatif di media sosial pada siswa SMP YPS Singkole. Adapun bentuk kegiatan ini adalah layanan konseling kelompok. Kegiatan ini melibatkan 6 orang konseli yang merupakan siswa kelas VII SMP YPS Singkole Tahun Pelajaran 2020/2021. Tahapan-tahapan dalam kegiatan layanan konseling kelompok yaitu terdiri dari: (1) tahap pembentukan, (2) tahap peralihan, (3) tahap kegiatan, dan (4) tahap pengakhiran. Prosedur teknik modeling simbolik yang dilakukan antara lain: (1) tahap pembahasan masalah, (2) tahap perhatian, (3) tahap penyimpanan dalam ingatan, (4) tahap reproduksi motorik, dan (5) tahap motivasi. Hasil dari kegiatan layanan menunjukkan bahwa siswa mampu menunjukkan interaksi positif di media sosial.
Copyrights © 2022