Bio Educatio : The Journal of Science and Biology Education
Vol 8, No 1 (2023): Bio Educatio: The Journal of Science and Biology Education

Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Praktikum Sistem Reproduksi Tumbuhan Berbasis Ketrampilan Proses Sains Untuk Meningkatkan Sikap Peduli Lingkungan Siswa SMP

Abdul Aziz Muslim (Universitas Kuningan)
Zaenal Abidin (Universitas Kuningan)
Sofyan Hasanuddin Nur (Universitas Kuningan)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas LKPD dan mengetahui tingkat kelayakan LKPD yang dikembangkan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (R&D) dengan model pengembangan 4-D mengikuti Thiagarajan. Penelitian ini dilakukan dalam 4 tahap: define, design, dan develop, desiminate. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar validasi yang diisi oleh pakar pengajar dan praktisi sains. Jenis instrumen yang diperlukan untuk mengukur keefektifan LKPD yang dikembangkan adalah angket. Analisis data dalam penelitian ini adalah analisis validitas. Analisis data instrumen nontes dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis data deskriptif dengan menggunakan Skala Likert. Hasil validasi kedua validator diperoleh 91,105% dalam kategori sangat valid. Hasil validasi pada aspek kelayakan isi, aspek penyajian, aspek kebahasaan masing-masing diperoleh persentase rata-rata sebesar 94,215%, 95,832%, 79,165% dengan kategori sangat valid. Hasil analisis effect size menggunakan uji t LKPD sebesar 0,793 dengan kriteria sedang. LKPD dapat digunakan untuk kegiatan pembelajaran IPA sekolah dengan beberapa revisi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

BE

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Environmental Science

Description

Bio Educatio merupakan jurnal ilmiah versi online pada Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Majalengka, Jurnal ini memuat penelitian tentang pendidikan IPA dan Pendidikan Biologi serta keilmuan biologi, yang diterbitkan setiap 6 bulan ...