Abstract: Integration of the Values of Islamic education in the Diversity of Javanese Village Communities in the Province of BaliThis study aims to explain the learning model of Islamic education in Kampung Jawa, the name for the village in Wanasari Hamlet which is in the province of Bali and explain how the concept of community diversity in Kampung Jawa (Bali) and the integration of the values of Islamic education with the concept of diversity. This research is a qualitative descriptive research with data sources from local residents and Islamic religious leaders of Wanasari Hamlet. Data collection techniques were carried out through interviews, direct observation, and literature study by going through a testing process using the data triangulation method. Data analysis using data reduction, data presentation, and drawing conclusions. The results of the study provide an understanding that the learning model of Islamic education in Kampung Jawa (Bali) combines formal and informal education with the strengthening of the concept of religious moderation. The diversity of the village community, which has a background of Madurese living in Bali with a Muslim majority, strengthens the linkage (integration) of Islamic education values to the diversity of Javanese (Balinese) village communities in the form of implementing I'tiqadiyah values with the concept of trustworthiness (trust); Khuluqiyah values related to morals, morals, and ethics; Amaliyah values with two main concepts of equality and democracy, the ability of the Kampung Jawa community to hold deliberations based on critical awareness and based on high tolerance to always lead to the common good which is the highest manifestation of social life.Abstract: Integrasi Nilai Pendidikan Islam dalam Keberagamaan Masyarakat Kampung Jawa di Provinsi Bali. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan model pembelajaran pendidikan islam di Kampung Jawa, sebutan bagi kampung di Dusun Wanasari yang berada di Provinsi Bali dan menjelaskan bagaimana konsep keberagaman masyarakat di Kampung Jawa (Bali) serta integrasi nilai pendidikan islam dengan konsep keberagamannya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan sumber data dari penduduk setempat dan tokoh agama islam Dusun Wanasari. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi langsung, dokumentasi, dan studi pustaka dengan melalui proses pengujian menggunakan metode triangulasi data . Analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian memberikan pemahaman bahwa model pembelajaran pendidikan islam di Kampung Jawa (Bali) memadukan pendidikan formal dan informal dengan penguatan konsep moderasi beragama. Keberagaman masyarakat Kampung yang dilatarbelakangi penduduk Madura yang menetap di Bali dengan mayoritas beragama islam memperkuat keterkaitan (integrasi) nilai pendidikan islam terhadap keberagaman masyarakat kampung Jawa (Bali) berupa penerapan Nilai I'tiqadiyah dengan konsep amanah (dapat percaya); Nilai Khuluqiyah yang berhubungan dengan akhlak, moral, dan etika; Nilai Amaliyah dengan dua konsep utama keseteraan dan demokratis, Kemampuan masyarakat Kampung Jawa bermusyawarah yang dilandasi kesadaran kritis dan didasari toleransi tinggi untuk selalu mengarah pada kebaikan bersama yang mana merupakan manifestasi tertinggi dari kehidupan sosial.
Copyrights © 2023