Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui motivasi meniru dan cara Hanche Presley merepresentasikan Elvis Presley semirip mungkin. Peneliti ingin menggambarkan secara jelas tentang objek penelitian melalui fenomena yang dialami narasumber terkait. Untuk mengupas persoalan diatas digunakan pendekatan fenomenologi dari sudut pandang Hanche Presley sebagai tribute artist. Data-data primer diperoleh dari narasumber yang telah ditentukan yaitu Hanche Presley. Sementara data sekunder diperoleh dari berbagai literature baik buku, jurnal dan sosial media yang kredibel yakni YoutubedanInstagram. Adapun hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa Hanche Presley berkeinginan untuk meniru Elvis Presley karena ia mempunyai minat yang kuat, potensi khas dan dukungan dari lingkungan sekitarnya. Hanche Presley adalah seseorang musisi yang ulet dan jeli sehingga ia bisa menirukan detail-detail dari Elvis Presley baik dari kostum, gaya bernyanyi, gaya rambut. Beliau memulai menjadi impersonator pada tahun 1993 sehingga diakui menjadi Elvis tribute artist Asia pada tahun 2004. Kata kunci : Hanche Presley (HP), Tribute Artist, Elvis Presley (EP)
Copyrights © 2022