Jurnal Educatio FKIP UNMA
Vol. 9 No. 2 (2023): April-June

Kepemimpinan Transformasional Dalam Meningkatkan Kinerja Layanan Pendidikan

Armiyanti Armiyanti (Universitas Islam Nusantara, Bandung)
Tatang Sutrisna (Universitas Islam Nusantara, Bandung)
Lia Yulianti (Universitas Islam Nusantara, Bandung)
Nova Rati Lova (Universitas Islam Nusantara, Bandung)
Endang Komara (Universitas Islam Nusantara, Bandung)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2023

Abstract

Kepemimpinan transformasional telah diakui sebagai salah satu faktor penting dalam meningkatkan kinerja layanan pendidikan. Dalam konteks pendidikan, kepemimpinan transformasional melibatkan pemimpin yang mampu menginspirasi dan memotivasi para profesional pendidikan untuk mencapai hasil yang lebih baik dan mendorong inovasi dalam penyediaan layanan pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran kepemimpinan transformasional dalam meningkatkan kinerja layanan pendidikan. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di SMPN 1 Purwakarta dengan sumber data adalah kepala sekolah dan para guru. Pengumpulan data dilakukan melalui kajian literatur yang relevan dengan isu kepemimpinan dalam pendidikan. Data dianalisis dengan menggunakan langkah-langkah reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kepala SMPN 01 Purwakarta berhasil mengimplementasikan kepemimpinan transformasional dalam meningkatkan layanan pendidikan di sekolah dengan membangun visi yang kuat, memotivasi partisipasi, mendorong inovasi, membangun kapasitas, dan menciptakan budaya pembelajaran yang kolaboratif. Kepemimpinan transformasional mampu menciptakan visi yang jelas dan membangun hubungan yang kuat dengan staf pendidikan. Kepala sekolah mampu mengkomunikasikan tujuan dan nilai-nilai organisasi secara efektif, menggerakkan perubahan yang diperlukan, dan memberdayakan anggota tim untuk berpartisipasi aktif dalam meningkatkan kualitas layanan pendidikan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

educatio

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Education curriculum, instruction, learning, policy, preparation of teachers, Learning Media, Development Subject of Education, and Management of ...