SAINSTEK
Vol. 11 No. 1 (2023)

Analisis Tingkat Kerentanan Wilayah Pesisir Di Pulau Mendol

T. Riana Maharlika (Universitas Riau)
Muhammad Yusa (Universitas Riau)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Pesisir Pulau Mendol merupakan wilayah yang dinamis karena langsung berhadapan dengan selat malaka. Kondisi dinamis tersebut dapat mempengaruhi kerentanan pesisir. Kerentanan Pulau Mendol terhadap perubahan kenaikan muka air laut disebabkan karena beberapa faktor fisik di laut dan di darat. Upaya mencegah dampak yang ditimbulkan akibat bencana di kawasan pesisir dapat dilakukan dengan melakukan analisis kerentanan wilayah pesisir. Analisis penentuan kerentanan wilayah pesisir dapat dilakukan dengan penilaian terhadap kondisi fisik daerah pesisir. Penilaian tingkat kerentanan pesisir pada penelitian ini menggunakan metode CVI (Coastal Vulnerability Index). CVI adalah metode ranking relatif berbasis skala indeks dari parameter fisik seperti: perubahan garis pantai, lebar sabuk hijau, penggunaan lahan, panjang kerusakan dan lebar pantai, jarak pasang surut, kenaikan muka air laut, dan tinggi gelombang. Hasil yang diperoleh dari metode CVI menunjukkan bahwa tingkat kerentanan Pulau Mendol tergolong pada kategori kerentanan sedang. Daerah yang berada pada kategori ini berada di Segmen 1 dengan nilai CVI yang berada di kisaran 25-50. Sedangkan pada Segmen 2, Segmen 3, Segmen 4 memiliki nilai CVI 0-25. Nilai tersebut menunjukkan bahwa Segmen 2, Segmen 3, Segmen 4 memiliki tingkat kerentanan pada kategori rentan. Sedangkan pada Segmen 5 memiliki nilai CVI 50-75. Kenaikan muka air laut tertinggi yaitu di Segmen 3, Segmen 4, Segmen 5 sebesar 0,19 m dan kenaikan muka air laut terendah yaitu di Segmen 2 sebesar 0,17 m. Nilai tersebut menunjukkan bahwa Segmen 3, Segmen 4, Segmen 5 memiliki tingkat kerentanan pada kategori yang tinggi. Perolehan nilai CVI tersebut menunjukkan bahwa hampir keseluruhan wilayah Pulau Mendol memiliki nilai CVI yang berbeda-beda sehingga berada pada tingkat kerentanan kategori rentan terhadap perubahan kenaikan muka air laut di wilayah pesisir.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

js

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Electrical & Electronics Engineering Engineering Materials Science & Nanotechnology Mechanical Engineering

Description

Sainstek e-Journal memiliki bidang keahlian yang terdiri dari : Teknik Sipil seperti teknik Struktur, Manajemen Konstruksi, Geoteknik, Sumber Daya Air, dan Transportasi. Teknik Elektro dan Teknik Mesin seperti Material Teknik Elektro, Pembangkitan Tenaga Listrik, Transmisi dan Distribusi, ...