Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana pengelolaan pembelajaran sekolah Full Day School pada masa pandemi covid-19 di SMA Muhammadiyah 1 Pekanbaru. Hal ini menarik untuk diteliti karena penelitian ini berbanding terbalik dengan penelitian yang sudah ada yang menyatakan bahwa pembelajaran daring tidak berjalan dengan baik. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Pemilihan informan dilakukan dengan purposive sampling dengan 9 orang informan dan penelitian dilakukan selama 3 bulan. Teknik pengumpulan data yaitu teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Alat pengumpulan data adalah lembar observasi, pedoman wawancara dan dokumentasi.. Data yang didapat tersebut kemudian dianalisis dengan model analisis interaktif yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai belajar siswa tidak mengalami penurunan yang signifikan walaupun dengan 4 cara proses pembelajaran yang dilakukan pada masa pandemi covid-19. Hal tersebut karena partisipasi dan keaktifan belajar siswa meningkat pada saat pembelajaran full day school dari pada saat pembelajara secara daring dengan pembatasan jam belajar. Selama tahun ajaran 2019, 2020, 2021 sampai dengan 2022 proses pembelajaran di SMA Muhammadiyah 1 Pekanbaru selalu mengalami perubahan yang tentunya berdampak pada hasil belajar siswa. Namun berdasarkan hasil data yang ditemukan, nilai rata-rata lulusan Siswa/Siswi di SMA Muhammadiyah 1 Pekanbaru mengalami peningkatan.
Copyrights © 2023