JIMAT (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi) Undiksha
Vol. 14 No. 02 (2023): Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi

Investasi Asing dan Investasi Dalam Negeri: Pengaruhnya pada Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia

Muh. Nadzir (Unknown)
Kenda, Ade Setyaningrum (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Ragam permasalahan yang akan timbul jika perekonomian suatu negara tumbuh secara tidak sehat dan tidak stabil. Mulai dari kemiskinan, pengangguran, penyimpangan distribusi pendapatan, ketidakadilan, hingga tingkat inflasi yang tinggi akan sulit untuk diatasi. Mengingat bahwa investasi sebagai salah satu instrumen yang mendorong perekonomian, sudah selayaknya masalah-masalah tersebut diminimalisir. Untuk memastikan itu, maka penelitian ini hadir dengan tujuan untuk mengetahui sejauh mana investasi asing dan investasi dalam negeri mempengaruhi pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Jenis data menggunakan data sekunder yang diperoleh dari beberapa sumber publikasi, data time series dari Produk Domestik Bruto, Investasi Asing dan Investasi Dalam Negeri pada tahun 2017-2021. Data yang telah terkumpul akan melalui tahap uji asumsi klasik, kemudian dianalisis dengan menggunakan metode regresi linear berganda. Hasil penelitian ini berdasarkan uji-T menunjukkan bahwa secara parsial investasi asing tidak memiliki pengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi, sedangkan investasi dalam negeri berpengaruh positif terhadap pertumbuhan ekonomi. Namun, berdasarkan hasil uji-F kedua variabel independen secara simultan tidak berpengaruh terhadap variabel dependen.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

S1ak

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

IMAT ( Jurnal Ilmiah Mahasiswa Akuntansi ) Undiksha provides a medium for disseminating novel articles related to economy and business among international academics, practitioners, regulators, and public. JIMAT accepts articles any research methodology that meet the standards established for ...