JURNAL KIMIA SAINTEK DAN PENDIDIKAN
Vol. 7 No. 1 (2023): JURNAL KIMIA SAINTEK DAN PENDIDIKAN

IDENTIFIKASI ANALISIS KADAR KARBOHIDRAT DAN KADAR GULA REDUKSI METODE LUFF SCHOORL DARI HIDROLISIS SELULOSA LIMBAH MENGKUDU (Morinda citrifolia L.)

Sari, Nurmala (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jun 2023

Abstract

Dalam penentuan uji kadar karbohidrat , pada sampel limbah buah mengkudu dilakukan analisis, yaitu analisis secara kuantitatif dan kualitatif. Uji analisis yang sudah dilakukan dalam analisis hidrolisis selulosa limbah buah mengkudu secara kualitatif yaitu menggunakan uji benedict sehingga menghasilkan endapan merah bata dan secara kuantitatif menggunakan metode Nelson-Somogyi  menghasilkan kadar gula reduksi sebsar 11.87%. Secara berkelanjutan dilakukan uji penentuan kadar karbohidrat dari hasil hidrolisis  yaitu analisis karbohidrat total dan analisis  gula reduksi  dengan  metode Luff Schoorl.  Akhir penelitian yang sudah dilakukan dari hidrolisis selulosa limbah buah mengkudu, menunjukkan bahwa hasil rata-rata total kadar karbohidrat  yaitu 51. 83% dan hasil gula reduksi rata-rata menurut metode Luff Schoorl adalah 16.52%. Karbohidrat berperan sebagai pemberi rasa manis, penentuan kadar karbohidrat dilakukan dengan mengukur jumlah gula reduksi yang dikandungnya. Rasa manis ini dikarenakan adanya gula reduksi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

KIMIA

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Materials Science & Nanotechnology

Description

Focus on results study and literature review in the scope of chemistry education and chemistry sciences in the world. Scope: Chemistry Education Analytical chemistry, including new techniques and instrumentation Biochemistry and medicinal chemistry Inorganic chemistry, including main group, ...