Karies gigi merupakan masalah yang dihadapi seluruh lapisan masyarakat. Salah satu penyebab terjadinya karies adalah adanya tumpukan plak yang tidak dibersihkan dengan baik. Teknik menyikat gigi yang baik dan benar sangat penting untuk menghilangkan plak yang menyebabkan terjadinya karies gigi. Tujuan program ini adalah memberikan edukasi Teknik menyikat gigi yang baik dan benar untuk menurunkan indeks plak gigi pada pasien poligigi klinik Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Program ini berupa edukasi kepada pasien yang terdaftar di poligigi Klinik Cempaka Putih, Jakarta Pusat serta mengevaluasi perubahan pengetahuan tentang cara menyikat gigi yang baik dan benar melalui virtual zoom meeting yang diikuti oleh 89 peserta. Hasil analisa Uji Wilcoxon terhadap tingkat pengetahuan responden menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara pengetahuan peserta edukasi sebelum dan sesudah diberi edukasi mengenai cara menjaga kesehatan gigi dan mulut (p<0,05). Peningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan gigi dapat dikembangkan secara bertahap serta memberikan sumbangan dalam perbaikan kualitas kesehatan gigi masyarakat Indonesia.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023