Jurnal Kacapuri : Jurnal Keilmuan Teknik Sipil
Vol 6, No 1 (2023): JURNAL KACAPURI : JURNAL KEILMUAN TEKNIK SIPIL (Edisi Juni 2023)

PENGARUH PENAMBAHAN ABU TERBANG (FLY ASH) SEBAGAI SUBTITUSI SEMEN TERHADAP KUAT TEKAN BETON MUTU NORMAL 30 MPa

Elia Anggarini (Universitas Muhammadiyah Banjarmasin)
Dyah Pradhitya Hardiani (Universitas Muhammadiyah Banjarmasin)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2023

Abstract

Banyaknya penggunaan beton dalam bidang konstruksi membuat upaya penciptaan mutu beton yang baik dan ekonomis. Salah satu upaya tersebut dengan memanfaatkan abu terbang (fly ash) sebagai pengganti sebagian semen pada beton. Berdasarkan itu dilakukan penelitian tentang Pengaruh Penambahan Abu Terbang (fly ash) Sebagai Subtitusi Semen Terhadap Kuat Tekan Beton Mutu Normal 30 MPa. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode eksperimen. Variabel bebas dalam penelitian ini yaitu persentase abu terbang (fly ash) dalam semen yaitu, 0%, 4% (V4), 8% (V8) dan 12% (V12). Sementara variable terikat dalam penelitian ini yaitu agregat lainnya seperti semen, agregat halus, agregat kasar, dan air. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, Kuat tekan beton umur 28 hari pada campuran beton normal didapat sebesar 30,36 MPa, pada campuran V4 didapat sebesar 13,20 MPa, pada campuran V8 didapat sebesar 12,54 MPa, pada campuran V12 didapat sebesar 11,31 MPa, dapat disimpulkan bahwa pemanfaatan abu terbang (fly ash) kelas F sebagai pengganti sebagian semen tidak berhasil dilakukan untuk pencampuran beton normal mutu 30 MPa, dikarenakan fly ash kelas F yang digunakan pada penelitian ini kurang baik, hanya dapat digunakan untuk campuran beton mutu rendah saja dan sifatnya pun tidak seperti semen yang mengikat, hanya bersifat pozzolan, sehingga mempengaruhi terhadap kuat tekan beton.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnalkacapuri

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Decision Sciences, Operations Research & Management Energy Environmental Science Materials Science & Nanotechnology

Description

JURNAL KACAPURI terbit 2 (dua) kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Diterbitkan oleh Program Studi (S-1) Teknik Sipil Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari. Redaksi menerima sumbangan artikel ilmiah dari para peneliti, pendidikan dan pemerhati masalah-masalah atau scope and ...