Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa kelas 3 SDN Karanganyar Gunung 02 pada materi perubahan energi dengan bantuan media konkret. Subyek pada penelitian adalah siswa kelas 3 SDN Karanganyar Gunung 02 yang berjumlah 23 siswa. Objek penelitian ini adalah dengan model pembelajaran problem based learning berbantuan media konkret dan nilai hasil belajar. Instrumen pengambilan data hasil belajar diperoleh melalui metode tes pretest dan posttest dengan metode analisis kuantitatif secara deskriptif. Berdasarkan nilai yang diperoleh dari hasil pretest dan posttest terjadi peningkatan nilai hasil belajar siswa. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penggunaan media konkret dapat meningkatkan hasil belajar materi perubahan energi pada siswa kelas 3 SDN Karanganyar Gunung 02.
Copyrights © 2023