Seiring perkembangan zaman yang terus terjadi dengan pesat mengakibatkan berbagai aspek kehidupan juga ikut berkembang salah satunya perkembangan teknologi dalam pelaksanaan pendidikan. Media pembelajaran salah satu yang paling banyak berkembang pada saat ini yaitu media berbasis komputer. Salah satu contoh media yang berkembang pembelajaran berbasis powerpoint atau PPT. Dalam bidang pendidikan media menjadi daya tarik serta berfungsi sebagai alat bantu serta sebagai alat penyalur pesan pendidikan. Maka dari itu tujuan penelitian ini untuk mengetahui penggunaan media PPT interaktif untuk anak usia 4-5 tahun di TK N Pembina Semarang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan bersifat deskriptif. Penelitian ini dilakukan di TK Negeri Pembina Semarang. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, guru kelompok A. Dalam pengumpulan data penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi perbaikan proses pembelajaran saat penggunaan media PPT interaktif. Mampu menyajikan presentasi pembelajaran menjadi lebih menarik, menjadikan anak terlibat aktif dalam proses pembelajaran, lebih semangat dalam mengikuti proses belajar mengajar dan memahami materi yang diajarkan.
Copyrights © 2023