Jurnal Geografi, Edukasi dan Lingkungan
Vol. 5 No. 2 (2021): Edisi Bulan Juli

Perubahan Kondisi Variasi Land Surface Temperature di Masa Pandemi Covid-19 (Studi Kasus: Kota Kediri, Jawa Timur)

Frandika Haris Nando (Universitas Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2021

Abstract

Pandemi Covid-19 telah berdampak pada pemerintah Kota Kediri yang memberlakukan kebijakan pembatasan kegiatan aktivitas masyarakat guna menekan angka penyebaran Covid-19. Dampak kebijakan menimbulkan perubahan di berbagai aspek seperti kepadatan lalu lintas, interaksi sosial, dan operasional tempat umum masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis perubahan suhu permukaan lahan di Kota Kediri saat sebelum dan sesudah adanya Pandemi Covid-19 dengan memanfaatkan teknologi remote sensing serta menggunakan metode analisis pada hasil pengolahan citra satelit. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan hasil pengolahan citra. Data yang digunakan merupakan data sekunder hasil pengunduhan citra Landsat 8 OLI/TIRS di laman USGS. Teknik analisis data citra menggunakan software ArcMap 10.4 dengan tahap analisis Land Surface Temperature. Hasil penelitian menunjukkan bahwa suhu permukaan lahan mengalami penurunan selama awal pandemi Covid-19 pada April-Juni dikarenakan berkurangnya aktivitas masyarakat di luar ruang akibat kebijakan PPKM.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jgel

Publisher

Subject

Astronomy Earth & Planetary Sciences Education Social Sciences

Description

Jurnal Geografi Edukasi dan Lingkungan (JGEL) ISSN 2579-8499 (print), ISSN 2579-8510 (online) is an national journal in Indonesia published by the Departement of Geography Education, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA, concerns with physical geography, human geography, geography techniques, ...