Hukum Islam
Vol 22, No 2 (2022): HUKUM KELUARGA SOSIOLOGIS-ANTROPOLOGIS

TINJAUAN MASLAHAH MURSALAH TERHADAP FENOMENA PENENTUAN WALI NIKAH ANAK HASIL DI LUAR NIKAH DI KANTOR URUSAN AGAMA

Nasrulloh, Achmad (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan tentang hukum islam yang ditinjau dari maslahah mursalah terhadap nasab anak kepada orang tua yang dilakukan oleh pejabat Kantor Urusan Agama. Dengan itu pula dapat diketahui langkah dan pandangan pejabat Kantor Urusan Agama dalam menentukan wali nikah anak hasil hubungan di luar nikah. Jenis penelitian ini merupakan penelitian empiris yang menggunakan analisis descriptif-kualitatif dengan pendekatan yuridis-empiris. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini dibagi menjadi 3 sumber data yaitu primer, sekunder dan tersier. Sumber data primer didapatkan dengan metode pengumpulan data yang terdiri dari observasi, wawancara dan dokumentasi, sedangkan sumber data sekunder dan tersier didapatkan dari artikel, jurnal, skripsi-skripsi terdahulu, Undang-Undang Perkawinan No.1 Tahun 1974, Kompilasi Hukum Islam dan buku-buku dan kitab-kitab yang berkaitan dengan penelitian. Hasil penelitian menunjukan bahwa pejabat Kantor Urusan Agama menggunakan langkah berdialog dalam menentukan dan identifikasi nasab anak dan wali nikah anak hasil hubungan di luar nikah. Selain itu langkah dan pandangan pejabat Kantor Urusan Agama ini sudah memenuhi prinsip maslahah mursalah. Diantaranya, hifz al-Din, yakni memelihara agama dalam peringkat daruriyyat, hajiyat dan tahsiniyat. Hifz al-Nafs, yakni memelihara jiwa baik dalam peringkat daruriyat, hajiyat dan tahsiniyat. Hifz al-nasl, yakni, memelihara keturunan baik dalam peringkat daruriyat, hajiyat dan tahsiniyat. Hifz al-Aql, yakni memelihara akal baik dalam peringkat daruriyat, hajiyat dan tahsiniyat. Dan Hifz al-Mal baik juga dalam peringkat daruriyat, hajiyat dan tahsiniyat. Langkah prosedur yang dilakukan oleh pejabat KUA tidak bertentangan dengan dalil Al-Qur’an, Hadist, Ijma dan Qiyas

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

HUKUM ISLAM

Publisher

Subject

Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal Hukum Islam dengan nomor (Print ISSN 1411-8041) (Online ISSN 2443-0609) merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau sebagai media pengkajian dan penyajian karya ilmiah terutama bidang hukum Islam. Jurnal ini pertama ...