Holistik: Journal For Islamic Social Sciences
Vol 7, No 1 (2023)

Kerukunan Beragama Dalam Perspektif Pemikiran Pengalaman Keagamaan Joachim Wach

theguh saumantri (IAIN Syekh Nurjati Cirebon)



Article Info

Publish Date
03 Jul 2023

Abstract

Kerukunan beragama dan toleransi menjadi isu penting dalam kehidupan masyarakat yang multikultural dan multireligius. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pemikiran Joachim Wach tentang pengalaman keagamaan serta untuk mengeksplorasi relevansinya dengan kerukunan beragama dalam masyarakat. Dalam Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menganalisis sumber-sumber primer dari karya-karya Joachim Wach dan penelitian terkait. Hasil dari penelitian ini dapat dijelaskan bahwa pemikiran Joachim Wach telah memberikan kontribusi positif dalam memperkuat kerukunan dan toleransi dalam masyarakat yang multikultural dan multireligius. Melalui konsep “sacred canopy” dan pendekatannya terhadap toleransi, masyarakat dapat memahami agama lain dengan lebih baik dan memperkuat nilai-nilai yang positif dari setiap agama. Oleh karena itu, pemikiran Joachim Wach dapat menjadi inspirasi untuk mendorong kerukunan dan toleransi dalam masyarakat yang multikultural dan multireligius.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

holistik

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Holistik Journal for Islamic Social Sciences is a publication containing the results of research, development, studies and ideas in the field of Islamic social sciences. Firstly published in 2016 and has been listed on PDII LIPI on May 27, 2016, Holistik Journal published twice a year, in July and ...