Jurnal Bioconcetta
Vol 8, No 2 (2022): Sinta 4

EVALUASI PROGRAM MAGANG MAHASISWA KEPENDIDIKAN DENGAN MODEL CIPP




Article Info

Publish Date
01 Jun 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengevaluasi program magang mahasiswa Pendidikan Biologi Universitas PGRI Sumatera Barat menggunakan model evaluasi CIPP (context, input, process dan product). Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan pendekatan kuantitatif. Aspek 1) context yang berkaitan dengan landasan hukum penyelenggaraan program magang, 2) Input berkaitan dengan komponen komponen pendukung pelaksanaan magang, 3) Proses berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan magang dan 4) Produk berkaitan dengan prestasi akademik dan non akademik mahasiswa sebagai capaian hasil dari kegiatan magang. Teknik dan metode pengumpulan data dilakukan dengan cara penyebaran kuesioner. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa model CIPP akurat untuk mengevaluasi program magang mahasiswa, karena semua komponen dalam model CIPP dapat mengevaluasi masing-masing sasaran evaluasi secara lebih komprehensif. Dari hasil evaluasi dapat disimpulkan program magang telah terlaksana dengan sangat baik sesuai dengan capaian dan sasaran yang diinginkan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

BioCONCETTA

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Bioconcetta is an open access, peer-reviewed, multidisciplinary journal dedicated to the publication of novel research in all aspects of biology, such us research results development in the field of biology learning, experimental research results in the field of biology education, classroom ...