Scientific
Vol. 7 No. 1 (2023): Juni 2023

Pengaruh Motivasi Terhadap Kinerja Karyawan Kandang Ayam Petelur CV. Agrimulya Farm Desa Cindai Alus

Perdana, Ridho (Unknown)
Fithriani, Adha (Unknown)
Surti, Surti (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan membuktikan pengaruh motivasi terhadap kinerja karyawan pada CV. AGRIMULYA FARM di Desa Cindai Alus, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan. Variabel penelitian ini terdiri dari variabel motivasi (X) sebagai variabel bebas dan variabel kinerja (Y) sebagai variabel terikat. Sumber data dari data primer dab data sekunder, pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, kuesioner, observasi dan dokumentasi. Populasi sebanyak 36 orang, sampel sebanyak 36 orang dan teknik pengukuran sampel menggunakan sampel jenuh. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini antara lain uji validitas & uji reliabilitas, uji asumsi klasik (normalitas & heteroskedastisitas), regresi linier sederhana, uji parsial (t) dan koefisien determinasi. Berdasarkan hasil penelitian di peroleh persamaan regresi linier sederhana Y=62,040 + 0,179X, dengan menggunakan SPSS versi 26 hasil hipotesis menunjukan t hitung (3,488) > t tabel (2,03224), maka Ho di tolak dan Ha diterima, artinya terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel motivasi (X) terhadap variabel kinerja (Y). Koefisien determinasi sebesar 0,264, hal ini berarti 26,4% variabel motivasi (X) memberikan kontribusi pada variabel kinerja (Y), sedangkan sisanya 73,6% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak di teliti dalam penelitian ini.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

scientific

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Scientific : Jurnal Ilmu Bidang Ekonomi. Jurnal ini diterbitkan 3 (tiga) kali setahun setiap bulan Maret-Juni, Juli-Oktober dan November-Desember oleh Fakultas Ekonomi (FEKON) Universitas Achmad Yani (UAY) ...