Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas
Vol 9, No 03 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PROGRAM KKN TEMATIK UNTUK MENINGKATKAN KESEHATAN MASYARAKAT DI KELURAHAN KEBON PALA JAKARTA TIMUR




Article Info

Publish Date
16 Jan 2023

Abstract

Pemberdayaan masyarakat adalah suatu upaya atau proses untuk menumbuhkan kesadaran, kemauan dan kemampuan masyarakat dalam mengenali, mengatasi, memelihara, melindungi dan meningkatkan kesejahteraan mereka sendiri. Dalam rangka pencapaian kemandirian kesehatan, pemberdayaan masyarakat di bidang kesehatan merupakan aspek yang sangat penting untuk diperhatikan agar masyarakat memiliki kemauan dan kemampuan untuk memelihara dan meningkatkan kesehatannya.   Program KKN Tematik ini dilaksanakan di Kelurahan Kebon Pala Jakarta Timur, dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat di bidang kesehatan agar masyarakat mendapatkan kualitas kesehatan yang lebih baik. Metode yang digunakan dalam program KKN ini adalah memberikan edukasi secara langsung dengan penyuluhan dan turun ke rumah-rumah warga dan metode edukasi tidak langsung dengan penyampaian informasi melalui media sosial. Hasil dari kegiatan KKN ini adalah bertambahnya pemahaman masyarakat tentang pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) untuk pencegahan dan penanggulangan tuberkulosis (TB), pangan sehat dan pedoman umum gizi seimbang, pencegahan demam berdarah (DBD) melalui program Jumantik, dan pemahaman DAGUSIBU dalam penggunaan obat sehari-hari.

Copyrights © 2023