Jurnal Riset Mahasiswa Dakwah dan Komunikasi (JRMDK)
Vol 5, No 1 (2023): Maret 2023

AJAKAN BERHIJAB DI RUANG PUBLIK: BERDAKWAH, MENCARI VIEWERS, ATAU MENGHINA?

Alya Fitri Ramadhani (Universitas Pendidikan Indonesia)
Fitri Nurul Aulia (Universitas Pendidikan Indonesia)
Putri Chanifah Wulandari (Universitas Pendidikan Indonesia)
Safina Anita Saskiya (Unknown)
Tiara Octaviana Zalianti (Unknown)
Muhammad Parhan (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jul 2023

Abstract

Pada hakikatnya dakwah bisa dikatakan sebagai komunikasi, namun keduanya dapat dibedakan dari isi yang dibawakan. Dimana dakwah ini merupakan penyampaian suatu informasi mengenai hal-hal keagamaan. Salah satu metode dakwah yang dapat dilakukan yaitu melalui media sosial. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode campuran dengan maksud dan tujuan untuk memahami fenomena yang terjadi terhadap subjek penelitian yaitu mengenai pendapat dan persepsi responden terhadap judul penelitian ini. Sumber data penelitian mencakup kajian literatur dari berbagai sumber serta kuesioner yang kemudian dianalisis dan ditarik kesimpulan. Hasil dari penelitian ini yaitu meminta seseorang untuk menggunakan hijab di khalayak umum terutama di media sosial merupakan sebuah dakwah namun bermaksud untuk mencari viewers atau sensasi agar konten yang dibuat dapat tersebar luas dan mendapatkan keuntungan untuk diri sendiri. Selain itu, hal ini juga dapat disebut suatu penghinaan karena memaksakan suatu kehendak terhadap orang lain dapat mengganggu dan memalukan apalagi jika hal ini dipublikasikan ke media sosial.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jrmdk

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Riset Mahasiswa Dakwah dan Komunikasi (JRMDK) adalah jurnal akademik yang diterbitkan oleh Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. JRMDK berfokus pada publikasi hasil sintesa penelitian mahasiswa dalam bidang kajian dakwah dan komunikasi. Artikel ...