Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEMBANGUN NEGERI
Vol 7 No 2 (2023): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Membangun Negeri

OPTIMALISASI USAHA RUMAHAN DAPUR MBAH PUTRI MELALUI PACKAGING DAN DIGITAL MARKETING

Syah Amelia Manggala Putri (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)
Julia Noermawati Eka Satyarini (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
08 Jul 2023

Abstract

Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan penopang perekonomian Indonesia yang berkontribusi terhadap 23.89% GDP dan 93.78% total karyawan. Salah satu usaha UMKM yang berkembang pesat adalah dibidang kuliner. Dapur Mbah Putri merupakan salah satu UMKM kuliner yang sedang berkembang di Daerah Istimewa Yogyakarta. Usaha yang mulai dirintis 3 (tiga) tahun yang lalu ini bisa membidik segmen yang tepat sehingga bertahan ditengah pandemi. Dapur Mbah Putri termasuk usaha rumahan sehingga dikelola dengan sangat sederhana. Permasalahan packaging dan pemasaran menjadi kendala utama mitra yang perlu diatasi saat ini. Aspek pemasaran mengandalkan word of mouth sedangkan pengemasan dilakukan seadanya secara sederhana. Tim pengusul mengajukan solusi atas permasalah tersebut dengan dilakukannya pelatihan dan pendampingan packaging dan digital marketing. Hasil akhir kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini mitra pengabdian dapat menerapkan pemasaran produk usahanya melalui digital marketing memanfaatkan media sosial dengan mengoptimalkan pemasaran melalui WhatsApp Bisnis dan terkait permasalahan packaging kini produk mitra pengabdian sudah menerapkan packaging yang menarik serta memiliki label sebagai keterangan pada produk.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ppm

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEMBANGUN NEGERI adalah jurnal ilmiah berkala yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitiandan Pengabdian kepada Masyarakat devisi Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Buton dua kali setahun pada bulan April dan Oktober. Jurnal ini memiliki visi yaitu ...