Hotel Hasanah. Hotel ini bertempak dilokasi yang sangat strategis, hiasan didalam hotelpun sangat menarik dan segar serta nyaman untuk dipakai sebagai tempat tinggal untuk perjalanan ataupun liburan serta bisnis. Hotel ini mempunyai bagian-bagian yang mempunyai manfaat dan tugas yang berbeda. Departemen utama yang merupakan poros hotel yaitu kantor depan. Tamu yang akan datang dan menginap di hotel harus terlebih dahulu berhubungan dengan kantor depan. Maksudnya adalah untuk melaksanakan pemesanan kamar yang dilakukan oleh tamu melalui telpon, maupun datang secara langsung. Bagian ataupun departemen yang menangani pesanan kamar hotel yaitu pada bagian reservasi. Hotel Hasanah belum memiki sebuah sistem tentang reservasi kamar, para tamu datang secara langsung maupun menggunakan via telpon, namun permasalahan yang sering terjadi pada saat akan melakukan reservasi banyak ditemukan kendala dan kekurangan dalam melayani masyarakat sebagai tamu hotel, misalnya lambannya penanganan prosedur pelayanan untuk pemesanan kamar, informasi ketersediaan kamar hotel tidak bisa tersalur dengan cepat kepada pelanggan, kurang tanggap apabila ada keluhan pelanggan hingga mengganggu kenyamanan pelanggan hotel selain itu juga dalam pembuatan laporan penginapan sering terjadi kekeliruan.
Copyrights © 2019