Latar Belakang : PT Inovasi Teknomedia Bangsa adalah sebuah perusahaan teknologi informasi yang bergerak di bidang pengembangan perangkat lunak dan solusi teknologi. Sebagai perusahaan yang berorientasi pada inovasi dan perkembangan teknologi, PT Inovasi Teknomedia Bangsa sangat bergantung pada kinerja dan etos kerja karyawan yang tinggi. Oleh karena itu, penting untuk memahami faktor-faktor yang memengaruhi etos kerja karyawan dalam lingkungan organisasi tersebut. Salah satu faktor yang mempengaruhi etos kerja karyawan adalah gaya kepemimpinan yang diterapkan oleh pimpinan di perusahaan tersebut. Gaya kepemimpinan yang berbeda dapat memberikan pengaruh yang berbeda pula terhadap motivasi, keterlibatan, dan etos kerja karyawan. Tujuan : Bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan otoriter dan demokratis terhadap etos kerja karyawan di PT Inovasi Teknomedia Bangsa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Metode : Metode penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner dengan banyak responden 60 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda, Uji F (Uji Signifikan Simultan), Uji T (Uji Signifikan Pengaruh Parsial) , Uji R (Koefisien Determinan). Hasil dan Pembahasan : Penelitian menggunakan software SPSS 20 dan hasil menunjukan bahwa tidak terdapat pengaruh positif antara gaya kepemimpinan otoriter terhadap etos kerja karyawan di PT ITB dengan hasil nilai t hitung sebesar -,990 < ttabel 1.671 dan nilai signifikan 0,324 > 0,05. Sedangkan terdapat pengaruh positif dan signifikan antara gaya kepemimpinan demokratis terhadap etos kerja karyawan di PT ITB dengan hasil nilai t hitung sebesar 5,710 > ttabel 1.671 dan nilai signifikan 0,000 < 0,05. Kesimpulan : Kesimpulannya Berdasarkan hasil penelitian yang telah peneliti lakukan didaptakan dua hasil penemuan yaitu terdapat pengaruh positif dan signifikan antara gaya kemepimpinan demokratis terhadap etos kerja karyawan di PT ITB. Namun tidak terdapat pengaruh positif tidak signifikan antara gaya kepemimpinan otoriter terhadap etos kerja karyawan di PT ITB. Penelitian ini diharapkan mampu menjadi refrensi atau acuan peneliti lainnya kedepan dan diharapkan ketika peneliti selanjutnya melakukan penelitian terkait gaya kepemimpinan dan etos kerja ada baiknya ditambahkan variabel lain agar penelitian menjadi lebih terbahrui dan cangkupanya luas.
Copyrights © 2023