Sammajiva: Jurnal Penelitian Bisnis dan Manajemen
Vol. 1 No. 3 (2023): September : SAMMAJIVA : Jurnal Penelitian Bisnis dan Manajemen

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PRIVASI DATA PRIBADI KONSUMEN PENGGUNA GOJEK DI INDONESIA

Hesty Ananta Yunas (Unknown)
Muhammad Irwan Padli Nasution (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jul 2023

Abstract

Salah satu hal yang sangat mempengaruhi suatu perkembangan ekonomi suatu Negara adalah perkembangan teknologi digital. Perkembangan ini memberi dampak yang signifikan terhadap kemajuan perekonimian digital. Namun untuk mendukung kemajuan perekonomian digital ini kita harus memperhatikan perlindungan keamanan terhadap keprivasian dan data pribadi yang kita miliki agar tidak disalahgunakan oleh orang lain dengan bebas. Perlindungan data dalam sistem elektronik dibahas lebih lanjut secara konstitusional dalam pasal 2 pada ayat 3 PERMENKOMINFO No 20 Tahun 2016 yakni “kebebasan pemilik data pribadi untuk menyatakan rahasia atau tidak menyatakan rahasia atas data pribadinya, kecuali ditentukan lain sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. Dalam hal ini gojek selaku salah satu platform online yang juga menyita data pribadi pengguna sebagai salah satu akses untuk menggunakan platform tersebut juga membuat suatu kebijakan dan pertanggung jawaban terhadap data privasi. Salah satu bentuk pertanggung jawaban Go-jek adalah mengaitkan keprivasian pengguna dengan UU No.8 Tahun 1999 yang membahas tentang Perlindungan Konsumen. Perlindungan keprivasian data pribadi tergolong kedalam perlindungan HAM. Berdasarkan hal ini maka metode penelitian yang digunakan adalah penelitian yuridis empiris yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana hukum yang diimplementasikan di masyarakat lewat penelitian yang dilakukan secara nyata.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

SAMMAJIVA

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Manajemen Sumberdaya Manusia , Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Sektor Publik, Manajemen Operasional, Manajemen Rantai Pasokan, Corporate Governance, Etika Bisnis, Akuntansi Manajemen dan Pasar Modal dan ...