Ibu hamil merupakan salah satu dari populasi yang berisiko tertular penyakit Human immunodeficiency virus (HIV), Sifilis, dan Hepatitis B pada anak lebih dari 90% tertular dari ibunya. Risiko penularan dari ibu ke anak untuk penyakit HIV/AIDS adalah 20%- 45%, untuk Sifilis adalah 69-80%, dan untuk Hepatitis B adalah lebih dari 90%. Triple eliminasi adalah program yang bertujuan mencapai dan mempertahankan eliminasi ibu ke bayi dari HIV/AIDS , Hepatitis B, dan Sifilis agar mencapai kesehatan yang lebih baikbagi perempuan, anak-anak, dan keluarga mereka melalui pendekatan terkoordinasi. Kegiatan pengabdian ini bertujuan. Setelah dilakukan pengabdian ini diharapkan ibu hamil akan melakukan pemeriksaan triple eliminasi kehamilan sekali dalam kehamilan untuk memantau perkembangan kesehatan ibu dan janin serta meningkatkan pelayanan kesehatan ibu dan anak diwilayah tersebut. Metode kegiatan ini adalah dengan memberikan penyuluhan, pada akhir penyuluhan diadakan sesi diskusi atau tanya jawab seputar materi dan hal hal yang berkaitan dengan materi. Dan diakhiri dengan pemeriksaan tripel eliminiasi bagi ibu-ibu hamil. Hasil kegiatan menunjukan meningkatnya pengetahuan ibu hamil pentingnya penyuluhan triple eliminasi bagi kesehatan ibu dan janin dan 23 ibu hamil melakukan pemeriksaan tripel eliminasi
Copyrights © 2023