Penelitian ini bertujuan untuk mengatahui apakah ada pengaruh citra merek, dan kelengkapan produk terhadap keputusan pembelian di Swalayan Chandra. Sampel penelitian berjumlah 99 responden. Metode yang digunakan dalam penelitian ini dengan kuisioner. Uji statistic dilakukan dengan menggunakan Structurel Equation Modelling berbasis PLS. Uji validitas menggunakan nilai faktor loading, sedangkan uji reliabilitas menggunakan nilai Cronbach’s alpha, reliabilitas komposit dan Average Variance Extracted (AVE). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variabel Citra merek berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap keputusan pembelian, variabel diskon berpengaruh positifdan signifikan terhadap variabel keputusan pembelian, dan Variabel kelengkapan produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian.
Copyrights © 2022