PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika
Vol 4 (2021): PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika

Mitos dalam Matematika dan Aplikasinya dalam Pendidikan Matematika




Article Info

Publish Date
24 Feb 2021

Abstract

Artikel ini merupakan kajian tentang mitos matematika yang disampaikan oleh Reuben Hers pada buku What Is Mathematic Really? Khususnya yang membahas mathematic has front and back yaitu matematika memiliki bagian depan dan bagian belakang. Bagian depan matematika adalah bagian yang tampak dan dipelajari sekarang ini dan bagian belakang adalah bagian yang tidak semua mengerti dan dipahami secara khusus oleh ahli-ahli matematika. Tulisan ini juga membahas bagaimana pendidikan matematika diterapkan menurut bagian depan matematik, bagian belakang matematika dan dari sisi filosofi matematika. Filsafat matematika memiliki peran dalam pembelajaran matematika sekolah dari level pendidikan dasar hingga pendidikan tinggi sehingga aplikasinya memberikan pengaruh secara langsung maupun tidak langsung.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

prisma

Publisher

Subject

Mathematics

Description

PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika, mempublikasikan ide, gagasan, hasil penelitian matematika atau pembelajarannya. Prisma diterbitkan berkala setiap tahun, sebagai ajang publikasi seminar nasional yang diselenggarakan oleh Jurusan Matematika Fakultas MIPA Universitas Negeri Semarang. ...