Jurnal Masyarakat Sehat Indonesia
Vol. 1 No. 04 (2022): Jurmal Masyarakat Sehat Indonesia

Pengetahuan Orang Tua Tentang Perawatan Metode Kanguru (PMK) Dengan Saturasi Oksigen Pada Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR) di Ruang Neonatal Intensive Care Unit (NICU)

Puspita Sari, Jatu (Unknown)
Purnamasari, Eka Rokhmiati Wahyu (Unknown)
Istiani, Hari Ghanesia (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jan 2023

Abstract

BBLR mengalami kesulitan dalam beradaptasi dan melakukan pertahanan dilingkungan luar rahim setelah lahir, hal ini disebabkan karena belum matangnya sistem organ tubuh bayi seperti paru-paru, ginjal, jantung, imun tubuh serta sistem pencernaan. Sulitnya bayi berat lahir rendah beradaptasi dengan lingkungan dan ketidak stabilan fungsi fisiologis yaitu suhu, denyut jantung dan saturasi oksigen yang berdampak kepada bayi seperti hipotermi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui adanya hubungan pengetahuan orang tua tentang perawatan metode kanguru dengan saturasi oksigen pada bayi berat lahir rendah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain observasional dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini dilakukan pada responden orangtua dan BBLR sebanyak 30 responden. Tehnik pengambilan menggunakan lembar penilaian berupa kuisioner dan lembar observasi. Uji statistik yang digunakan adalah Chi-square. Hasil penelitian didapatkan bahwa ada sebanyak 21 dari 30 responden (95,5%) menyatakan pengetahuan orangtua baik dengan saturasi oksigen yang baik dan sebanyak 5 dari 30 responden (62,5%) menyatakan pengetahuan orangtua cukup dengan saturasi oksigen yang cukup. Hasil uji statistik didapatkan nilai p value = 0,002 berarti p value < α (0,05) sehingga dapat disimpulkan ada hubungan pengetahuan orangtua tentang PMK dengan saturasi oksigen pada BBLR. Kesimpulan : Semakin baik pengetahuan orang tua tentang perawatan metode kanguru, maka akan semakin baik pula saturasi oksigen pada bayi dengan berat badan lahir rendah.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jmsi

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Masyarakat Sehat Indonesia (JMSI) merupakan jurnal yang memuat naskah di bidang Ilmu Kesehatan dan Keluarga yang meliputi: Kesehatan Masyarakat khususnya Manajemen Pelayanan Kesehatan, Manajemen Rumah Sakit, Kesehatan Reproduksi, Epidemiologi, Biostatistik, Pendidikan dan Promosi Kesehatan, ...