Dasar filosofi Pembangunan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta adalah Hamemayu Hayuning Bawana. Agar falsafah tersebut dapat diterapkan di tingkat keluarga Pedesaan maka perlu sosialisasi secara terus-menerus dan evaluasi untuk mengetahui sejauh mana pemahaman,dan pelaksanaan .Untuk itu diperlukan  penghargaan lingkungan. Metode yang digunakan dengan metode checklist untuk pemahaman dan pelaksanaan. Nilai Pelaksanaan digunakan untuk mengetahui rangking dari pelaksanaan falsafah pembangunan oleh keluarga yang selanjutnya ditentukan keluarga yang mendapatkan penghargaan Lingkungan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa 100% keluarga sudah mengenal istilah Hamemayu Hayuning Bawana, 25 % Paham, dan 21,88 % yang mendapatkan penghargaan lingkungan karena sudah melaksanakan. Kata Kunci : Falsafah Pembangunan, Hamemayu Hayuning Bawana,Penghargaan lingkungan, Pedesaan
Copyrights © 2015