Salah satu aspek yang penting dikembangkan pada anak usia dini yaitu aspek perkembangan bahasa. Untuk itu diperlukan suatu media pembelajaran yang dapat meningkatkan perkembangan bahasa anak, salah satunya adalah media pembelajaran Pop-Up Book. Tujuan penelitian ini yaitu untuk meningkatkan perkembangan bahasa anak usia dini dengan penggunaan media pembelajaran Pop-Up Book. Metode penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas dilaksanakan dengan dua siklus dan masing-masing siklus dengan tiga kali pertemuan. Setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap observasi dan tahap refleksi. Subjek penelitian ini yaitu anak kelas kelompok A RA NURUL FU’ADI. Hasil penelitian siklus I dan Siklus II terdapat peningkatan kemampuan anak dalam perkembangan bahasa setelah penggunaan media pembelajaran Pop-Up Book.
Copyrights © 2023