Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia
Vol 11 No 2 (2022): Oktober, Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia

PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK INTERAKTIF BERBASIS ETNOMATEMATIKA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS X SMK

I.W. Sumandya (Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)
I.W. Muliana (Universitas Teknologi Indonesia)
N.L.P. Sumariantini (Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2022

Abstract

Media pembelajaran yang dibuat harus dievaluasi atau dinilai terlebih dahulu untuk mengetahui apakah media pembelajaran tersebut dapat memenuhi tujuan pembelajaran yang ingin dicapai. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Interaktif yang valid dan praktis berbasis etnomatematika untuk siswa kelas X SMK. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan atau lebih dikenal dengan Research and Development (R&D). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X SMK. Instrumen yang digunakan adalah Instrumen Wawancara, Instrumen Untuk Mengukur Kevalidan, Instrumen Untuk Mengukur Kepraktisan dan Instrumen Untuk Mengukur Keefektivan. Analisis data untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa setelah diberikan LKPD Interaktif Berbasis Etnomatematika ini. Penelitian ini menggunakan desain pre experimental dengan melihat rata-rata hasil test belajar sebelum diberikan modul (pre-test) dan setelah diberikan modul (post-test) melalui gain-ternomalisasi. Produk LKPD Interaktif Berbasis Etnomatematika yang disusun telah memenuhi kriteria kevalidan berdasarkan proses validasi Ahli. Hasil dari angket respon guru setelah dihitung menggunakan rumus kepraktisan adalah 92% dan angket respons siswa sebesar 89,9 % sehingga produk yang dihasilkan praktis digunakan. Hasil dari presentase siswa yang tuntas adalah 92.5%, maka LKPD Interaktif yang peneliti kembangkan berkriteria Sangat Efektif untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas X SMK.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPM

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika Indonesia publishes original research papers, case reports, and review articles. The publication include the topic abaut Mathematics ...