Suluh Tani
Vol 1 No 2 (2023): Jurnal Suluh Tani

Efektifitas Pelaksanaan Bimbingan Teknis Pembenihan Bawang Merah Mendukung Pengembangan Kawasan Food Estate di Kabupaten Kulon Progo

Diah Sulistyorini, SP., MP, Priyanto, S.ST, Isro Hariadi, SP Diah Sulistyorini, SP., MP, Priyanto, S (Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2023

Abstract

Kajian efektifitas dilakukan pada bimbingan teknis perbenihan bawang merah yang dilaksanakan pada Selasa, 20 September 2022 di Kabupaten Kulon Progo, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Bimbingan teknis diikuti oleh 25 peserta, mayoritas adalah penyuluh pertanian lapang. Kajian ini bertujuan untuk mengetahui apakah bimbingan teknis merupakan metode yang efektif dalam meningkatkan pengetahuan peserta. Efektifitas bimbingan teknis diukur dengan cara membandingkan nilai pre-test dan post-test menggunakan Uji Wilcoxon. Hasil analisis menunjukkan bahwa bimbingan teknis berpengaruh terhadap peningkatan pengetahuan peserta. Rerata peningkatan aspek pengetahuan peserta bimbingan teknis adalah 16%. Dari aspek penerapan, diketahui bahwa tingkat penerapan peserta bimbingan teknis dalam perbenihan budidaya bawang merah relatif tinggi yaitu 63,20%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

suluhtani

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Social Sciences

Description

Suluhtani: Jurnal Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian adalah media informasi ilmiah untuk menyebarluaskan hasil penelitian, pengkajian dan review artikel ilmiah di bidang pertanian dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan serta profesionalisme penyuluh ...