Kehamilan merupakan proses alamiah setiap wanita. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan ibu hamil tentang tanda bahaya kehamilan, persalinan dan nifas. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik. Populasi penelitian adalah semua ibu hamil yang datang periksa di PMB Umi Wahyu Jati Surabaya dengan jumlah responden 30 orang responden. Berdasarkan dari hasil penelitian dan pengolahan data yang dilakukan, diketahui bahwa tingkat pengetahuan pada ibu hamil tentang tanda bahaya kehamilan, persalinan dan nifas menunjukkan bahwa yang berpengetahuan kurang yaitu sebanyak 43,3 persen, berpengetahuan baik 30 persen dan sebagian kecil yang memiliki pengetahuan cukup yaitu sebesar 26,7 persen. Hubungan sumber informasi ibu terhadap pengetahuan tentang tanda bahaya kehamilan, persalinan dan nifas menggunakan Uji Chi Square didapatkan nilai p lebih kecil dari a maka hipotesa diterima artinya ada hubungan sumber informasi ibu terhadap pengetahuan tentang tanda bahaya kehamilan, persalinan dan nifas.
Copyrights © 2018