Artikel ini membahas tentang bagaimana peranan dari pengelola sebuah Perpustakaan atau Pustakawan dalam meningkatkan indeks literasi informasi, yang dimana kemajuan suatu bangsa itu dapat dilihat dan diukur oleh sumber daya yang dimiliki khususnya kemampuan dalam mendapatkan dan mengelola sebuah informasi. Perpustkaan dalam kaitannya memiliki sebuah peranan yang sangat penting dalam mengembangkan sumber daya manusia khususnya dalam pemanfaatan sebuah informasi. Hal ini tentu tidak lepas dari bagaimana peranan pengelola Perpustakaan atau Pustakawan dalam meningkatkan indeks literasi Informasi bagi Masyarakat, upaya dari peningkatan indeks literasi ini kelak akan bermuara kepada peningkatan kuantitas serta kualitas sumber daya manusia bagi suatu bangsa yang siap bersaing dalam kompetisi global.
Copyrights © 2022