Pendidikan salah satu hal yang sangat penting bagi seluruh warga Indonesia. Setiap warga negara Indonesia memiliki hak untuk mengenyam pendidikan. Sebagaimana diatur dalam undang-undang nomor 20 tahun 2003 yang menyebutkan bahwa Setiap warga negara mempunyai hak yang sama untuk memperoleh pendidikan yang bermutu.kegiatan KKN yang kami laksanakan adalah program les privat untuk meningkatkan motivasi belajar pada anak d Desa Ciracas. Pelaksanaan program KKN les privat di Desa Ciracas berlangsung selama 30 hari dimulai dari 7 Agustus hingga 4 september 2023. Total jumlah anak yang mengikuti program KKN les privat sebanyak 57 peserta. Les Privat ini terdiri dari 4 tempat diantaranya posko RW 1 sampai 4. Kegiatan les privat anak-anak di Desa Ciracas dilakukan mulai jam 16.00 sampai dengan 17.00 WIB. Selama melakukan KKN di Desa Ciracas melalui program les privat mahasiswa dapat menerapkan ilmu dan pembelajaran yang telah dipelajari di bangku kuliah terutama mengenai pendidikan. Kegiatan ini juga dapat melatih mahasiswa untuk menjadi calon guru yang profesional sesuai dengan jurusan yang kini tengah di tempuh
Copyrights © 2023