National Conference for Ummah
Vol. 2 No. 1 (2023): Prosiding National Conference for Ummah (NCU)

Implementasi Profil Pelajar Pancasila Dimensi Beriman, Bertakwa Kepada Tuhan dan Berakhlak Mulia di SD

Aditya Eka Darmadi (Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2023

Abstract

Pendidikan merupakan fondasi yang sangat penting dalam membentuk generasi muda yang berintegritas dan berakhlak mulia. Salah satu aspek penting dalam pendidikan yaitu pendidikan karakter dengan mengimplementasikan profil pelajar Pancasila dimensi beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia di tingkat Sekolah Dasar (SD). Tujuan dari artikel ini yaitu untuk memberikan gambaran atau situasi tentang pengimplementasian dari profil pelajar Pancasila dimensi tersebut di SD. Dimensi beriman merupakan pengakuan dari lisan tentang kebenaran yang bersifat khusus serta meyakininya dalam hati lalu diimplementasikan oleh tubuh. Dimensi Bertakwa kepada Allah SWT adalah sikap dengan mental memelihara diri dari murka dengan cara melaksanakan semua perintah-Nya dan menjauhi semua larangan-Nya. Dimensi Berakhlak mulia yaitu implementasi dari perbuatan baik dan juga cara untuk melakukannya tanpa perlu pertimbangan pemikiran. Diharapkan dampak positif dari penerapan profil pelajar Pancasila dimensi beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia di SD akan membentuk generasi penerus bangsa yang memiliki karakter yang kuat, beretika, dan berperan aktif dalam membangun masyarakat yang harmonis dan sejahtera.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

NCU2020

Publisher

Subject

Humanities Chemistry Economics, Econometrics & Finance Education Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Konferensi ini juga menyediakan platform untuk peserta untuk mempresentasikan dan mendiskusikan hasil penelitian yang berisi tentang inovasi, isu terbaru dalam bidang tersebut. Tujuan utama dari konferensi ini adalah untuk mewadahi mahasiswa yang terdampak COVID-19 untuk melakukan publikasi sebagai ...