Jurnal Pajak dan Bisnis (Journal of Tax and Business)
Vol 3 No 2 (2022): Journal of Tax and Business

Penentuan Bobot Pekerjaan Berdasarkan AHP dan Fuzzy Topsis: (Studi Kasus: PT. Meister Sinergi Indonesia)

Hermawan, Razvi Astio (Unknown)
Supatmi, Sri (Unknown)
Widianto, Nugroho (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2022

Abstract

Salah satu hal penting di perusahaan adalah penilaian kinerja karyawan untuk dapat mengukur kualitas dan kemampuan kinerja karyawan di perusahaannya. Mengacu pada penilaian kinerja karyawan tersebut akan terseleksi kandidat-kandidat seusai dengan klasifikasi keahliannya berdasarkan beban kerja di perusahaan PT. Meister Sinergi Indonesia. PT. Sinergi Meister Indonesia masih melakukan penilaian kinerja karyawan berdasarkan hasil pekerjaan yang dilakukannya, hal tersebut karena perusahaan masih belum memiliki standar yang tepat dalam menentukan dan mengklasifikasi pekerjaan yang sesuai untuk karyawan berdasarkan keahliannya. Sistem pendukung untuk menentukan keputusan merupakan salah satu upaya yang dapat membantu memberikan keputusan bagi perusahaan agar dapat menyelesaikan persoalan yang dihadapi dengan menggunakan sistem informasi dan metode-metode tertentu. Terdapat beberapa metode yang dapat digunakan dalam sistem pendukung keputusan salah satunya adalah metode Analytical Hierechy Process (AHP) dan metode fuzzy technique for order preference by similarity to ideal solution method (fuzzy TOPSIS). Berdasarkan hal tersebut tersebut, maka akan dilakukan penelitian sistem penentuan bobot pekerjaan yang cocok untuk karyawan dengan penerapan metode analytical hierarchy process (AHP) dan fuzzy technique for order preference by similarity to ideal solution method (fuzzy TOPSIS) pada PT. Meister Sinergi Indonesia untuk kemudian melakukan penilaian kepada para karyawan berdasarkan kriteria-kriteria dan bobot penilaian yang sudah ditentukan sebelumnya. Hasil analisis yang diperoleh dalam penggunaan metode AHP dan fuzzy TOPSIS telah menghasilkan beberapa kandidat karyawan terbaik yang sudah sesuai dengan kriteria-kriteria dan diurutkan bersadarkan peringkat paling tinggi beserta adanya usulan karyawan yang sesuai dengan jenis-jenis pekerjaan yang ada pada PT. Meister Sinergi Indonesia.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPB

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal JPB is a journal that is managed and published by Sekolah Tinggi Perpajakan Indonesia which contains research results and thoughts of scholars in the field of Accounting Science both academics and practitioners, published twice a year in May and September. (1) Accounting Information Systems, ...