JIM: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Sejarah
Vol 5, No 2 (2020): MEI, Kesian dan Antropologi Budaya

Pengaruh Media Kotak Ajaib Terhadap Motivasi Belajar Sejarah Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Padang Tiji Kabupaten Pidie

Rauzatun Adrami (Unknown)
Zulfan ' (Unknown)
Martunis Yahya (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Aug 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggaruh media kotak ajaib dalam proses pembelajaran terhadap motivasi belajar sejarah. Penelitian ini menggunakan pendekatan Mixed Methods atau pendekatan kombinasi (kuantitatif dan kualitatif) dengan jenis penelitian eksperimen. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa, hasil uji hipotesis diperoleh nilai thitung = 5,48, nilai ttabel = 1,68 pada taraf signifikan α = 0,05 (uji dua pihak) dengan dk = 40 dan kriteria Ha di terima. Pada kelas eksperimen yang mengunakan media kotak ajaib nilai rata-rata siswa adalah 83,5, sementara pada kelas kontrol yang masih menggunakan model pembelajaran konvesional nilai rata-rata siswa adalah 70,4. Berdasarkan hasil penelitian menggunakan metode konvesional tingkat motivasi pada siswa mendapat nilai rata-rata 29,67% sedangkan setelah menggunakan media kotak ajaib berhasil meningkatkan motivasi belajar sejarah dengan nilai rata-rata 94,34%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran sejarah dengan menggunakan media kotak ajaib dapat meningkatkan motivasi belajar siswa.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

sejarah

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

The journal publishes writings on (1) History Education; (2) History of Education; (3) Social Sciences; (4) Social Sciences Education; (5) Sociology Education; (6) Economi; (7) Social Economi; (8) Law, (9) History of Military; (10) Philosophy of History; (11) Historiography; (12) Humanities; (13) ...