JIM: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Sejarah
Vol 1, No 1 (2016): Oktober, Sejarah, Sosiologi dan Kajian Sosial

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE DOMINO TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN SEJARAH DI SMA UNGGUL NEGERI 2 BOARDING SCHOOL BANDA ACEH TAHUN AJARAN 2015/2016

Fahnita Mulia Pratiwi (Unknown)
Zulfan Zulfan (Unknown)
Arifin Arifin (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jan 2017

Abstract

Penelitian ini mengangkat masalah bagaimana pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe domino terhadap prestasi belajar siswa kelas XI SMA Unggul Negeri 2 Boarding School Banda Aceh, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui prestasi belajar siswa melalui penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe domino pada pembelajaran sejarah dan seberapa besar peningkatan prestasi belajar siswa dalam penerapan model pembelajaran kooperatif tipe domino di SMA Unggul Negeri 2 Boarding School Banda Aceh. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan menggunakan jenis penelitian eksperimen. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa prestasi siswa pada kelas eksperimen lebih meningkat dari pada kelas kontrol. Pada kelas XI Mipa 1 (kelas eksperimen) siswa yang mencapai ketuntuasan sebesar 90%, dan kelas XI Mipa 2 (kelas kontrol) siswa yang mencapai ketuntasan adalah sebesar 20%. Perhitungan korelasi (r) untuk mencari pengaruh antar variabel X dan Y diperoleh hasil sebesar 0,9747 yang menunjukkan nilai korelasi yang sangat tinggi  dan juga di peroleh hasil dari uji hipotesis (uji-t)  yaitu  =26,881 sedangkan  =1,68. Kata Kunci: Pembelajaran, Kooperatif, Tipe Domino.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

sejarah

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

The journal publishes writings on (1) History Education; (2) History of Education; (3) Social Sciences; (4) Social Sciences Education; (5) Sociology Education; (6) Economi; (7) Social Economi; (8) Law, (9) History of Military; (10) Philosophy of History; (11) Historiography; (12) Humanities; (13) ...