Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk menganalisis pengaruh Citra Merek terhadap Minat Beli Konsumen KFC di Kota Makassar. (2) Untuk menganalisis pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Minat Beli Konsumen KFC di Kota Makassar.(3). Untuk menganalisis pengaruh Gaya Hidup terhadap Minat Beli Konsumen KFC di Kota Makassar. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis analisis deskriptif dan analisis Regresi Linier Berganda, dengan jumlah sampel sebanyak 142 responden di Kota Makassar. Berdasarkan hasil analisis regresi linier berganda, maka Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1). Citra Merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Beli Konsumen KFC di Kota Makassar. (2) Kualitas Pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Beli Konsumen KFC di Kota Makassar (3). Gaya Hidup berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Beli Konsumen KFC di Kota Makassar.
Copyrights © 2023