Jurnal Elektro
Vol 8 No 1 (2020): Jurnal Elektro Edisi Januari 2020

ANALISA PERUBAHAN CUACA TERHADAP TEGANGAN INPUT PANEL SURYA 100 WP

Abdul Kodir Albahar (universitas krisnadwipayana)
Lobes Syam Paiso (universitas krisnadwipayana)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2020

Abstract

Sel surya adalah sebuah elemen semi konduktor yang dapat mengkonversi energi surya menjadi energi listrik dengan prinsip fotovoltaik . Tegangan dan arus listrik yang dihasilkan oleh sel surya dipengaruhi oleh dua variabel fisis, yaitu intensitas radiasi cahaya matahari dan suhu lingkungan. Dalam pengambilan data posisi panel surya berada di kemiringan 40° ke arah utara dan pada pengambil data dilakukan setiap 10 menit dalam 1 jam mulai pukul 09.00 - 15.00 dalam waktu 3 hari . Dari hasil pengukuran intensitas cahaya (Lux), arus (Amp) dan tegangan (Voc) yang dihasil kan dalam setiap 10 menit pertama berbeda beda dan tidak selalu stabil di setiap hari pada hari pertama titik puncak maksimal didapat pada pukul 13.00-14.00 dengan intensitas cahaya 50000 lux, arus 5 A dan tegangan 20,4 V dan pada hari ke dua titik puncak pada pukul 12.00-13.00 dengan intensitas cahaya 49166 lux, arus 4,9 A dan tegangan 20.4 V dan pada hari ketiga titik puncak pada pukul 12.00-13.00 dengan intensitas cahaya 50000 lux, arus 5 A, dan tegangan 20,5 V

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jie

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Tujuan jurnal ini adalah untuk mempublikasikan dan menyebarluaskan artikel penelitian dan review artikel orisinal yang berkualitas tinggi pada bidang Teknik Elektro diantaranya : 1. Ketenaga Listrikan 2. Telekomunikasi 3. Mekatronika & Elektronika Terapan 4. Energi Terbarukan 5. Komputer ...