Nanggroe: Journal of Scholarly Service
Vol 2, No 5 (2023): Agustus (In progress)

Pelatihan Game Online Matematika Bagi Fasilitator di Sanggar Bimbingan Malaysia

Muhroji M (Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Surakarta)
Nadia Putri Rahmawati (Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Surakarta)
Umi Na’imah Apriani (Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Surakarta)
Muhamad Taufik Hidayat (Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Surakarta)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2023

Abstract

Program pengabdian ini dimaksudkan untuk memberikan informasi dan keterampilan terkait game online di website www.mathgametime.com kepada para fasilitator di Sanggar Bimbingan di Selangor, Malaysia. Dengan permasalahan guru SD di Sanggar Bimbingan kurang terbuka tentang penggunaan game online dalam pembelajaran Matematika dan kurangnya keterampilan fasilitator di kelas dalam menggunakan game online dalam pembelajaran Matematika. Program pengabdian di kelas diikuti oleh 11 fasilitator dari 3 Sanggar Bimbingan. Sebelum pengabdian ini dilakukan, ada berbagai persiapan yang dilakukan mulai dari meminta izin fakultas, meminta izin dari mitra, dan kemudian mempersiapkan kebutuhan lebih lanjut kegiatan. Program pengabdian ini dilakukan secara online dan offline serta secara klasikal dan privat karena jarak ke sekolah cukup jauh.

Copyrights © 2023